Gigi Tiruan

Gigi Palsu/Tiruan merupakan opsi perawatan untuk menggantikan gigi yang hilang atau telah dicabut.

Mengapa penting dan dibutuhkan?

  • Mengembalikan fungsi gigi yang hilang

  • Memulihkan kenyamanan saat berbicara atau mengunyah

  • Memperbaiki penampilan serta menambah rasa percaya diri

  • Menjaga ketahanan gigi dan gusi di sekitarnya

  • Mencegah pengeroposan pada tulang rahang

  • Menjaga keseimbangan rahang untuk fungsi pengunyahan

Tipe-Tipe Gigi Tiruan

GIGI TIRUAN LEPASAN

  • Dapat dilepas pasang
  • Mudah dibersihkan
  • Dapat digunakan untuk berbagai kasus kehilangan gigi

Jenis gigi tiruan lepasan :

    1. GIGI TIRUAN AKRILIK
  • Plat terbuat dari bahan akrilik
  • Jenis gigi tiruan paling ekonomis
  • Plat relatif tebal dengan tambahan cengkeram kawat
  • Bisa digunakan untuk kasus kehilangan banyak gigi
    1. GIGI TIRUAN FLEKSI (TANPA KAWAT)
  • Plat terbuat dari bahan Nylon Thermoplastic
  • Fleksibel dan tidak mudah patah
  • Plat lebih kecil dan tipis sehingga nyaman digunakan
  • Ideal untuk kasus kehilangan gigi dalam jumlah sedikit
    1. GIGI TIRUAN KERANGKA LOGAM
  • Plat terbuat dari bahan metal
  • Lebih kuat dan tahan lama
  • Plat tipis dengan tambahan cengkeram logam
  • Bisa digunakan untuk kasus kehilangan banyak gigi

GIGI TIRUAN JEMBATAN (BRIDGE)

  • Tidak bisa dilepas pasang
  • Lebih nyaman dan adaptasi relatif cepat
  • Ideal untuk kasus kehilangan gigi dengan jumlah sedikit
  • Bahan dari metal-porcelain, all porcelain, atau zirconia

CROWN (MAHKOTA TIRUAN)

  • Ideal untuk kasus kerusakan mahkota gigi yang parah seperti lubang besar, gigi patah, dan gigi pasca perawatan saluran akar (PSA)
  • Alternatif Veneer untuk estetika gigi
  • Tidak bisa dilepas pasang
  • Lebih nyaman dan adaptasi relatif cepat
  • Bahan dari metal-porcelain, all-porcelain, atau zirconia

Janjikan Senyuman Anda!